Pengunjung Website
Hari Ini: 29,551
Minggu Ini: 202,058
Bulan Ini: 986,727
|
Jumlah Pengunjung: 14,385,580

Jelang HUT Wara ke-61, Ny. Isa M. Tonny Harjono Beri Pembekalan kepada Wara

TNI AU. Jakarta. Ny. Isa M. Tonny Harjono selaku ibu Winayadhati Kanya Sena (Ibu Asuh Wara) memberikan pembekalan kepada Wanita Angkatan Udara (Wara) dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-61 Wara di di Gedung Serbaguna (GSG) Soeharnoko Harbani, Denmabesau, Jakarta. Kamis (1/8/2024).Sebelum pembekalan diberikan oleh Ny. Isa M. Tonny Harjono, terlebih dahulu dibuka oleh Asisten Personel (Aspers) Kasau Marsekal Muda TNI Djohn Amarul, S.A.B.Dalam sambutannya Aspers Kasau mengatakan bahwa Slogan AMPUH harus dapat diaplikasikan oleh Wara dalam kehidupan sehari-hari agar diharapkan mampu melaksanakan pekerjaan sesuai dengan tugas pokok dan fungsi masing-masing secara paripurna dan optimal.Sementara itu, Ny. Isa M. Tonny Harjono dalam Pembekalan menyampaikan bahwa Wara mempunyai peran penting bagi TNI Angkatan Udara di mana Wara dengan ciri khasnya sendiri yaitu sebagai seorang perempuan yang dituntut untuk dapat bekerja, menjalankan tugas sesuai tuntutan organisasi, disisi lain tetap harus menjalankan fungsinya sebagai seorang wanita, dan ini harus dijalankan secara seimbang."Dalam diri Wara  melekat jati diri sebagai prajurit, sekaligus juga melekat kodrat sebagai wanita,” ujar Ny. Isa M. Tonny Harjono.Selain pembekalan yang diberikan oleh Ny. Isa Tonny Harjono, Wara seluruh Indonesia juga mendapat pembekalan bidang hukum, dengan materi penekanan pada pinjaman online, judi online, LGBT, asusila, dan pelanggaran lainnya serta  sanksi yang akan didapat bila melakukan hal tersebut.HUT ke-61 Wara TA. 2024 mengangkat Tema "Dengan Dilandasi Semangat Kanya Bakti Sakti Sejati Wara Siap Mewujudkan TNI AU yang Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis serta Dicintai Rakyat dalam Menjaga Kedaulatan Nasional".Turut Hadir dalam acara pembekalan ini diantaranya Kadisminpersau, Kadiskumau, Pati Sahli Kasau Bid. Air Power, dan Kapuspsi TNI.