
Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Pnb H. Haris Haryanto, S.IP, didampingi Kepala Dinas Operasi Letkol Pnb H.E. Sasmoyo melaksanakan peninjauan Orientasi siswa Sekolah Pembentukan Bintara (Setukba) TNI AU angkatan ke-27 di Lapangan Tembak Kopral Semi Lanud Adi Soemarmo. Rabu, (21/1).
Komandan Lanud Adi Soemarmo dalam pengarahannya menyampaikan kepada siswa Setukba angkatan ke-27 untuk tetap bersemangat dalam mengikuti orientasi, sehingga dapat mengikuti orientasi dengan baik sebagai awal pendidikan yang dilaksanakan hanya dalam waktu tiga bulan.
“Jaga fisik dan kesehatan kalian, sehingga kalian dapat menyelesaikan orientasi ini dengan baik. Ikuti setiap instruksi yang diberikan pelatih, karena itu semata-mata untuk kebaikan dan keselamatan kalian”, lanjut Danlanud.
Orientasi dilaksanakan selama 2 hari, di sekitar Lanud Adi Soemarmo, Boyolali. Materi orientasi meliputi patroli medan, M-3, M-5 dan Pembayatan siswa di persawahan Dibal Boyolali.