
Komandan Lanud Ranai Letkol Pnb Danang Setyabudi beserta istri menyambut kedatangan Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) H. Muhammad Sani di Bandara TNI AU Ranai, Jum’at, (11/06).
Tampak hadir dalam penyambutan kedatangan Gubernur Kepri tersebut, Plt. Bupati Natuna, Drs.H. Raja Amirullah, Ketua DPRD Kabupaten Natuna, Hadi Chandra, serta unsur Muspida Pemerintah Kabupaten Natuna.
Setelah Beberapa sa’at di Apron Lanud Ranai Gubernur beserta rombongan menuju gedung VIP Room Lanud Ranai untuk beristirahat sejenak. Adapun tujuan Gubernur Kepulauan Riau ke Natuna untuk melantikkan Bupati Natuna yang sebelumnya masih Plt, setelah itu rombongan menuju Gedung DPRD Natuna untuk melaksanakan acara pelantikan.