
TNI AU. Komandan Lanud Soewondo Kolonel Pnb Dirk Poltje Lengkey menghadiri acara Pengukuhan Paskibraka Provinsi Suamtera Utara 2018 bertempat di rumah dinas Gubernur Sumut. Rabu, (15/8).
Proses pengukuhan Paskibraka dipimpin oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara bapak Eko Subowo terhadap 66 orang siswa/siswi terpilih yang berasal dari kabupaten/kota se-Sumatera Utara menjadi anggota Paskibraka Sumut 2018 yang bertugas untuk mengibarkan Bendera Sang Merah Putih pada tanggal 17 Agustus 2018 dilapangan Merdeka Medan serta bertugas pada Penurunan Bendera pada sore harinya.
Acara pengukuhan Paskibraka Provinsi Suamtera Utara 2018 yang terlaksana dengan tertib dan lancar ini turut dihadiri oleh Danlanud Soewondo bersama para pejabat FKPD Provinsi atau yang mewakili. Usai pengukuhan dilanjutkan dengan berfoto bersama di halaman depan rumah dinas Gubsu.