
Komandan Batalyon 463 Paskhas Letkol Psk Roosen L. Sinaga, menyerahkan santunan dari Inkopau kepada ahli waris keluarga Almarhun PNS Subari, pada apel khusus yang diikuti oleh seluruh personel Batalyon 463 Paskhas di lapangan apel Batalyon 463 Paskhas, Kamis (2/5).
Pemberian santunan dari Induk Koperasi Angkatan Udara (Inkopau) merupakan bentuk jalinan silaturahmi, perhatian pimpinan TNI Angkatan Udara, yang bertujuan untuk memupuk kepedulian, solidaritas dan empati kepada ahli waris serta upaya membantu meringankan beban keluarga/ahli waris almarhum.
Dalam sambutan singkatnya Danyon 463 Paskhas Letkol Psk Roosen L. Sinaga, mengatakan bahwa semasa hidupnya almarhum PNS Subari, merupakan anggota yang mempunyai jiwa pengabdian yang tinggi serta bertanggung jawab atas tugas yang diemban sehingga jasa-jasanya patut dikenang dan dijadikan contoh bagi kita semua. ”Siapapun tidak menginginkan kondisi seperti ini, tapi inilah kenyataan yang harus dterima keluarga almarhum PNS Subari”, ungkap Danyon saat apel khusus menyerahkan santunan kepada Ny Nartini S.Pd.”
PNS Subari merupakan anggota Batalyon 463 Paskhas dengan pangkat terakhir PNS Golongan III/b, meninggal dunia karena kecelakaan lalu lintas pada tanggal 2 Pebruari 2013, meninggalkan satu orang istri Ny. Nartini S.Pd., dan dua orang anak.