
Setelah dilaksanakan serangkaian uji fungsi sebagai tahap akhir dari pelaksanaan pemeliharaan major servicing di Depohar 30 Lanud Abd Saleh, akhirnya pesawat hawk Mk-209 Noreg. TT-0229 dinyatakan laik terbang.
Pesawat hawk Mk-209 Noreg. TT-0229 merupakan produksi pertama di tahun anggaran 2013, dengan rasa syukur kepada Allah yang kuasa, pesawat lepas landas menuju home basenya pada tanggal 5 April 2013 untuk kembali memperkuat Skadron 1 Lanud Supadio guna menjaga wilayah dirgantara Indonesia.