TNI AU. PEN SAM. Sebagai bagian dari upaya strategis dalam memperkuat kemandirian pangan di wilayah Kalimantan Selatan, Komandan Lanud Sjamsudin Noor, Kolonel Pnb Suparjo, S.T., M.M., M.Han., bersama jajaran Forkopimda Kalsel meninjau langsung progres pengelolaan lahan ketahanan pangan pertanian jagung di lahan rawa yang berlokasi di Jalan Gubernur Syarkawi KM. 17, Kabupaten Banjar, Selasa (15/04/2025). Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi bersama Forkopimda Kalsel untuk mendukung program Asta Cita Presiden RI Prabowo Subianto.
Dengan luas lahan mencapai 30 hektare dan prospek pengembangan lebih lanjut, proyek ketahanan pangan ini menjadi model kolaborasi lintas sektor secara nasional. Di tengah tantangan krisis pangan global, Kalimantan Selatan menegaskan peran strategisnya melalui sinergi TNI, Polri, dan pemerintah daerah dalam menjaga dan memastikan ketersediaan bahan pangan bagi masyarakat.
Turut hadir dalam peninjauan tersebut antara lain Gubernur Kalsel H. Muhidin, Wakil Gubernur Kalsel, Ketua DPRD Kalsel, Kabinda Kalsel, Danrem 101/Antasari, serta jajaran TNI-Polri dan perwakilan instansi teknis seperti Dinas Pertanian dan UPTD BPTPH Provinsi Kalsel serta para unsur pejabat terkait lainnya.