Pengunjung Website
Hari Ini: 1
Minggu Ini: 145
Bulan Ini: 457
Tahun Ini: 594,181
img thumbnail

Dankoharmatau Kunjungi Depohar 60, Resmikan Fasilitas dan Tinjau Heritage dalam Kuker Hari Kedua

TNI AU. Magetan – Koharmatau. Komandan Komando Pemeliharaan Materiel TNI Angkatan Udara (Dankoharmatau), Marsda TNI Asfan Jauhari, S.A.P., M.Si., melanjutkan rangkaian kunjungan kerja (Kuker) hari keduanya dengan mengunjungi Depohar 60, Lanud Iswahjudi, Magetan, Rabu (16/06/2025). Beliau didampingi oleh Ketua PIA Ardhya Garini Gabungan Koharmatau Ny. Isniar Asfan Jauhari serta rombongan, dalam upaya mempererat silaturahmi dan meninjau langsung kondisi satuan.
Kehadiran Dankoharmatau disambut hangat dan penuh semangat oleh seluruh personel Depohar 60. Sambutan diawali dengan jajar kehormatan sebagai bentuk penghormatan militer, yang kemudian dilanjutkan dengan penyambutan resmi oleh Komandan Depohar 60 Kolonel Tek Sapta Jengkar Pamuji, M.Sc., M.I.Pol.
Sebagai bentuk dukungan terhadap peningkatan fasilitas satuan, Dankoharmatau secara simbolis menandatangani prasasti peresmian Gapura dan Jalan menuju Lapangan Tembak Pacitan. Peresmian ini menandai komitmen Koharmatau dalam mendukung peningkatan sarana pelatihan dan pengembangan kemampuan tempur prajurit.
Selain itu, Dankoharmatau juga menyempatkan diri meninjau Heritage Depohar 60, sebagai ruang edukatif yang menampilkan sejarah dan informasi penting terkait tugas dan kontribusi Depohar 60 dalam mendukung pemeliharaan alat utama sistem senjata (Alutsista) TNI AU. Tinjauan ini menjadi bukti nyata pentingnya pelestarian sejarah dan semangat satuan.
Kunjungan ini tidak hanya menjadi ajang inspeksi dan peresmian, namun juga sebagai momentum mempererat hubungan pimpinan dengan prajurit di satuan jajaran. Kehadiran Dankoharmatau dan rombongan memberi semangat baru bagi personel Depohar 60 untuk terus meningkatkan profesionalisme dan loyalitas dalam menjalankan tugas. (Penkoharmatau).