TNI AU, Kodiklatau. Wingdik 800/Pasgat - Komandan Wing Pendidikan 800/Pasgat, Kolonel Pas Harry Nugroho, S.Kom., M.Han. bersama perwakilan Anggota dan PNS Wingdik 800/Pasgat turut menghadiri serta mengikuti Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih yang dilaksanakan di Lapangan Mako Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung. Kamis (17/05/2425).
Kehadiran Danwingdik 800/Pasgat beserta para anggota merupakan bentuk nyata dari semangat nasionalisme dan penghormatan terhadap simbol negara, sekaligus mempererat sinergi antar satuan di lingkungan TNI Angkatan Udara, khususnya di bawah Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan, dan Latihan TNI AU (Kodiklatau).
Upacara tersebut di pimpin langsung oleh Danwingdik 200/Lek Kolonel Lek Supriyadi, S.Kom., M.Han. Dalam amanatnya, Danwingdik 200/Lek membacakan amanat tertulis Panglima TNI Jendral TNI Agus Subiyanto, S.E., M.Si. yang menyampaikan penekanan sebagai berikut 1. Tingkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. 2. Tingkatkan soliditas dan kerjasama antar lembaga TNI dan Polri. 3. Adaftif terhadap dinamika perkembangan lingkungan strategis tataran global, regional dan nasional. 4. Tingkatkan profesionalisme dan kualitas individu prajurit TNI. 5. Perkuat hubungan TNI dengan rakyat, karena kemanunggalan TNI-Rakyat. 6. Bijaksana dalam menanggapi berita di media sosial. 7. Tetaplah jadi agen perubahan dalam organisasi.
Acara tersebut berlangsung dengan khidmat, melibatkan seluruh unsur personel Militer dan Pegawai Negri Sipil di lingkungan Lanud Sulaiman. Momentum ini tidak hanya menjadi ajang penghormatan terhadap Sang Saka Merah Putih, namun juga meneguhkan kembali komitmen TNI AU dalam menjaga keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia. (Pen Wingdik 800/Pasgat)