Pengunjung Website
Hari Ini: 21
Minggu Ini: 69
Bulan Ini: 477
Tahun Ini: 598,511
img thumbnail

Komandan Lanud RHF Hadiri Pelantikan Dan Pengambilan Sumpah/janji Jabatan KPID Provinsi Kepulauan Riau Periode 2025–2028

TNI AU - Komandan Pangkalan TNI Angkatan Udara Raja Haji Fisabilillah (Danlanud RHF) Kolonel Pnb Rony Widodo, S.T., M.M., M.Han., menghadiri acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kepulauan Riau Periode 2025–2028. Bertempat di Gedung Daerah Provinsi Kepulauan Riau, Jalan S.M. Amin No. 01, Tanjungpinang. Selasa (21/10/2025).

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Wakil Gubernur Provinsi Kepulauan Riau Nyanyang Haris Pratamura, yang secara resmi melantik dan mengambil sumpah/janji para anggota KPID Kepri terpilih untuk masa jabatan 2025–2028. Adapun tujuh Komisioner KPID Kepri periode 2025–2028 diantaranya Ramon Domora, S.H., Tito Suwarno, S.T., Henky Mohari, S.Pt., Indra Isputranto, S.H., Ahmad Dani, S.E., Bambang Sumitro, dan Walter Panjaitan, S.E.

Dalam sambutannya, Wakil Gubernur Kepri menyampaikan bahwa KPID memiliki peran strategis dalam memastikan penyiaran di daerah berjalan sesuai regulasi, menjunjung tinggi etika jurnalistik, serta memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan keindonesiaan di tengah masyarakat.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut sejumlah pejabat tinggi daerah dan unsur Forkopimda, antara lain Pangkogabwilhan I diwakili Aster Kaskogabwilhan I Laksamana Teguh Gunawan, S.E., M.M., M.Tr.Opla., Pangkoarmada I diwakili Kadispen Koarmada I Kolonel Laut Yoni Nova Kusumawan, Kajati Kepri diwakili Asintel Kejati Kepri, Danrem 033/WP diwakili Kapenrem 033/WP Kapten Inf Rudi Manurung, Kabinda Kepri diwakili Korwil 2 Binda Kepri Bapak Slamet, Ketua Pengadilan Tinggi Kepri Bapak H. Ahmad Shalihin, S.H., M.H., Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kepri Ibu Dra. Hj. Rosliani, S.H., M.H., Kapolda Kepri diwakili Kabag OPS Polresta Tanjungpinang AKP Iwan, Komandan Lanud RHF Kolonel Pnb Rony Widodo, S.T., M.M., M.Han., didampingi Ps. Kaurpusrah Letda Sus Agus Sadat, serta para demisioner KPID Kepri periode sebelumnya.

Komandan Lanud RHF Kolonel Pnb Rony Widodo menyampaikan ucapan selamat kepada para anggota KPID Kepri yang baru dilantik. “Semoga para komisioner KPID Kepri dapat menjalankan amanah ini dengan penuh integritas dan tanggung jawab, serta mampu menjaga keseimbangan informasi di era digital yang semakin dinamis,” ujar Danlanud RHF.

Acara pelantikan berjalan dengan tertib dan khidmat, diakhiri dengan sesi foto bersama dan ramah tamah antara para pejabat daerah dan tamu undangan.