TNI AU. Keluarga besar Lanud Anang Busra menggelar acara halal bihalal dalam rangka hari pertama masuk kerja setelah libur bersama Idul Fitri 1446 H. Kegiatan ini berlangsung di Hanggar PTTA Lanud Anang Busra dan dihadiri oleh seluruh Personel, dan keluarga besar Lanud Anang Busra Tarakan. Selasa (8/4/2025).
Acara halal bihalal ini dipimpin Langsung Komandan Lanud Anang Busra. Kolonel Pnb Dedy Supriyanto, S.M., M.Han., di dampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab 13/D.II Lanud Anang Busra Ny. Novi Dedy Supriyanto.
Acara dilanjutkan dengan saling bersalaman dan ramah tamah antar seluruh anggota, dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan.
Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi penyemangat dalam menjalankan tugas-tugas Lanud pasca libur panjang.