Pengunjung Website
Hari Ini: 10
Minggu Ini: 10
Bulan Ini: 108
Tahun Ini: 594,551
img thumbnail

Pentingnya Kesadaran Hukum Bagi Personel, Lanud Sam Ratulangi Gelar Ceramah Hukum

TNI AU. Mengingat pentingnya kesadaran hukum bagi personel dalam rangka meminimalisir pelanggaran terhadap peraturan-peraturan yang berlaku, Lanud Sam Ratulangi menggelar ceramah hukum di Balai Prajurit Lanud Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara. Senin (5/5/2025).

 

Ceramah hukum ini dilaksanakan bertepatan dengan Jam Komandan yang dipimpin Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Antariksa Anondo, S.E., M.Tr.(Han)., yang diikuti seluruh personel Lanud Sam Ratulangi.

 

“Jam Komandan merupakan sarana yang tepat untuk menyampaikan kebijakan pimpinan maupun informasi yang penting agar diketahui seluruh personel, dan kali ini akan diisi dengan ceramah di bidang hukum untuk meningkatkan kedisiplinan dan profesionalisme sebagai prajurit/PNS TNI Angkatan Udara,” jelasnya.

 

Adanya ceramah ini, Danlanud Sam Ratulangi berharap seluruh personel dapat menyimak setiap materi yang disampaikan sehingga meningkatkan pemahaman dan kesadaran mengenai hukum serta peraturan yang berlaku agar diketahui, dipedomani, dan dilaksanakan.

 

Selanjutnya, Pgs. Kakum Lanud Sam Ratulangi Letkol Kum Yeni Fitriana Luntungan menjelaskan bahwa kedisiplinan dan kepatuhan terhadap hukum harus dipedomani oleh seluruh personel guna meminimalisir pelanggaran hukum di lingkungan TNI Angkatan Udara. Namun, menurutnya, masih terdapat beberapa pelanggaran hukum yang dilakukan oleh prajurit TNI AU diantaranya mangkir, desersi, penyalahgunaan Narkotika, kejahatan terhadap kesusilaan, dan LGBT.

 

Personel yang melakukan pelanggaran tersebut, tentunya akan mendapat sanksi sebagaimana yang telah diatur dalam peraturan perundang-undangan baik sanksi pidana penjara hingga pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) dari kedinasan yang tentunya akan merugikan diri sendiri, keluarga, kesatuan, bahkan negara.

 

“Penting bagi kita semua untuk membentengi diri dan menghindari untuk tidak melakukan pelanggaran hukum, karena efeknya sangat luas dan merugikan, sehingga berpikirlah beribu-ribu kali sebelum melakukan pelanggaran atau tindakan yang menyimpang,” ujarnya.

 

Harapannya ceramah hukum ini mengingatkan kepada seluruh personel bahwa kesadaran hukum adalah nafas kehidupan prajurit dan PNS TNI Angkatan Udara, bukan hanya sekedar informasi untuk diketahui, tetapi tanggung jawab moral untuk diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.