TNI AU. Segenap Keluarga besar Lanud Dhomber memperingati Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2024 M yang bertempat di Masjid Al-Amin Lanud Dhomber, Selaku penceramah dalam peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 H/2025 M, BP Ustadz Syarif Hidayatullah yang pada peringatan kali ini mengambil tema “ Aktualisasi Nilais Memperingati Isra Miraj Dan Pengamalan Ibadah Di Tengah Terpaan Digitalisasi”, Balikpapan, Rabu (7/2/2024).
Dalam sambutan Komandan Lanud Dhomber, yang di bacakan oleh Kepala Dinas Operasi Lanud Dhomber Letkol Lek Hendra menyampaikan bahwa “ isra’ mi’raj adalah bukti kebesaran allah swt dan karunia-nya kepada nabi muhammad saw. Peristiwa ini mengajarkan kita tentang kekuatan iman, keteguhan hati, dan Kepatuhan kepada allah. Melalui peringatan ini, kita diingatkan untuk memperkuat ikatan Spiritual dengan sang pencipta, menjalankan ajaran-nya dengan penuh kesungguhan, dan meningkatkan kualitas ibadah kita.
Lebih lanjut Danlanud mengatakan sebagai bagian dari keluarga besar lanud dhomber, kita juga memiliki tanggung jawab moral dan profesional untuk meneladani nilai-nilai luhur yang diajarkan oleh nabi muhammad saw. dengan semangat gotong royong dan kebersamaan, mari kita tingkatkan kualitas kinerja dan pelayanan, baik dalam tugas kewajiban militer maupun dalam pengabdian kepada masyarakat.”tutur Danlanud
Selanjutnya, dalam tausiyahnya, Ustadz Syarif Hidayatullah menyampaikan “ Bhawasannya peristiwa Isra Mi’raj dianggap sebagai salah satu mukjizat besar, dalam kehidupan Nabi Muhammad dan merupakan salah satu momen penting dalam sejarah Islam, sehingga perlunya setiap kita untuk merefleksikan bersama, peristiwa tersebut untuk membuat kita semakin mendekatkan diri kepada Allah melalui Ibadah Sholat”.
Lebih lanjut dikatakan bahwa “Lebih lanjut dikatakan bahwa keutamaan shalat berjamaah jauh lebih banyak dari pada shalat sendirian yang hanya satu derajat. Beliau juga menjelaskan bahwa orang yang disayang Allah SWT adalah orang yang sanggup menerima ujian hidup dan musibah. Setiap hambanya pasti akan diuji oleh Allah SWT guna menaikan derajat keimanannya di mata Allah”.