TNI AU. Yogyakarta-Pen Lanud Adisutjipto. Dua satuan jajaran Lanud Adisutjipto meraih prestasi membanggakan pada lomba foto antar satuan yang digelar dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI Angkatan Udara.
Kedua satuan tersebut yaitu Skadron Udara Pendidikan (Skadik) 101 yang menjadi juara kedua pada kategori foto alutsista, dan Skadik 102 yang meraih juara pertama pada kategori foto aksi atau dinamis.
Dalam kesempatan terpisah, Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Setiawan, S.E., menyampaikan ucapan selamat dan rasa bangga atas prestasi yang diraih Skadik 101 dan 102, yang dapat menunjukkan kreativitas dalam melalui media fotografi.
Danlanud juga berharap semoga keberhasilan ini menjadi inspirasi bagi seluruh personel untuk terus menampilkan yang terbaik, menjaga nama baik satuan, dan memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan TNI Angkatan Udara.
Dalam lomba foto antar satuan yang diikuti oleh berbagai satuan TNI AU ini, diperoleh hasil sebagai berikut, pada kategori alutsista juara pertama diraih Skadron Udara 15, juara kedua Sakdron Pendidikan 101 dan juara ketiga Skadron Udara 4. Pada kategori foto dinamis juara pertama diraih Skadron Pendidikan 102, diikuti Skadron Udara 8 dan Satbravo 90 sebagai juara kedua dan ketiga.
Selanjutnya pada kategori foto jurnalistik, Lanud Sri Mulyono Herlambang menjadi juara pertama, Lanud Muljono juara kedua, dan Lanud I Gusti Ngurah Rai sebagai juara ketiga. Dan terakhir pada kategori foto human interest juara pertama, kedua dan ketiga diraih Lanud Roesmin Nurjadin (Rsn), Yonko 464 Kopasgat, dan Lanud Husein Sastranegara.