Pengunjung Website
Hari Ini: 11
Minggu Ini: 155
Bulan Ini: 467
Tahun Ini: 594,191
img thumbnail

Skadik 101 Lanud Adisutjipto Raih Penghargaan Unsur Pendidikan Terbaik dalam LASO TNI AU

TNI AU. Jakarta-Pen Lanud Adisutjipto.     Skadron Pendidikan (Skadik) 101 Lanud Adisutjipto menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan sebagai unsur pendidikan terbaik  dalam ajang Lomba Antar Satuan Operasi (LASO).

Penghargaan ini diberikan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., pada acara Peringatan HUT ke-79 TNI AU yang berlangsung di Gedung Suharnoko Harbani, Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (8/4/2025).

“Apresiasi ini bukan hanya bentuk penghormatan atas capaian kinerja, tetapi juga langkah strategis dalam membangun budaya organisasi yang berbasis meritokrasi,” ujar Kasau.

Ditambahkan Kasau, kinerja para personel dan satuan yang unggul merupakan pengejawantahan nilai-nilai adaptif, modewrn, profesional, unggul dan humanis (AMPUH) yang menjadi roh pengabdian TNI AU saat ini.

“Setiap keberhasilan adalah buah dari kerja keras, kepemimpinan yng visioner, dan komitmen untuk menjadi yang terbaik. Kita tidak hanya menjaga langit, tetapi juga menjaga harapan rakyat melalui tindakan-tindakan nyata,” tegas Kasau.

Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Setiawan, S.E., memberikan ucapan selamat dan apresiasi atas prestasi yang diraih oleh Skadik 101. “Jangan langsung berpuas diri, namun jadikan prestasi ini sebagai semangat untuk mempertahankan dan bahkan meningkatkan kualitas kinerja di masa mendatang,” tambah Danlanud.

Selain Skadik 101, dalam ajang ini  sejumlah satuan juga meraih predikat terbaik di masing-masing kategori yaitu Skadron Udara 3 (unsur tempur terbaik), Skadron Udara 27 (unsur angkut terbaik), Skadron Udara 7 (unsur helikopter terbaik), Skadron Udara 17 (unsur VVIP terbaik), Skadron Udara 5 (unsur intai terbaik), Satrad 223 (unsur radar terbaik), Yonko 467 Kopasgat (unsur Yonko Kopasgat terbaik) dan Denhanud 472 (unsur Denhanud Kopasgat).