Pengunjung Website
Hari Ini: 5
Minggu Ini: 5
Bulan Ini: 485
Tahun Ini: 594,209
img thumbnail

Tim AAU Paparkan Pembangunan Zona Integritas

TNI AU. Akademi Angkatan Udara (AAU) berkomitmen mendukung program pemerintah untuk mewujudkan pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di lingkungan instansi pemerintah. Untuk mewujudkan hal tersebut, Gubernur AAU Marsda TNI Tatang Harlyansyah, S.E., M.M., melalui tim yang diketuai Dosen Golongan IV AAU Kolonel Adm Syarif Rahman, S.E., A.K/, melaksanakan paparan didepan tim dari Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Acara bertajuk Desk Evaluasi Zona Integritas menuju WBK dan WBBM ini berlangsung di Hotel Grand Kemang, Jakarta, Kamis (19/9/2019). Selain dari AAU, dalam pelaksanaan acara ini ada beberapa tim pemapar lainnya yang berasal dari sejumlah satuan kerja dilingkungan TNI AU.

Zona Integritas merupakan sebutan atau predikat yang diberikan kepada instansi pemerintahan yang pimpinan dan jajarannya berkomitmen untuk mewujudkan WBK dan WBBM melalui upaya pencegahan korupsi, reformasi birokrasi dan peningkatan pelayanan serta kinerja.

Paparan zona integritas AAU yang disampaikan Dosen Golongan IV AAU Kolonel Adm Syarif Rahman, S.E., A.K., berlangsung dengan lancar. Salah satu yang disampaikan adalah pembangunan zona integritas dan program kerja serta hasil reformasi birokrasi yang sudah dilaksanakan di AAU.

Kedepan, Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi juga melaksanakan supervisi terhadap satuan-satuan kerja yang telah mendapat predikat zona integritas.