TNI AU. Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan mencegah terjadinya pelanggaran personel, tim Pencegahan, Penanggulangan, dan Penindakan Permasalahan Personel TNI Angkatan Udara (P5AU) Lanud Adisutjipto menggelar sosialisasi kepada personel.
Sosialisasi bertemakan pencegahan terhadap pelanggaran asusila ini diberikan kepada personel gabungan dari satuan kerja (satker) Wingdik 100/Terbang, Skadik 101, 102 dan 104 Lanud Adisutjipto di Arkon Lapangan Jupiter Lanud Adisutjipto, Kamis (6/3/2025).
Dalam sosialisasi ini, Tim P5AU yang terdiri dari unsur Satuan Polisi Militer Angkatan Udara (Satpomau), Intelijen, Hukum, Bintal dan Psikologi secara bergantian memberikan pemaparan mengenai berbagai aspek terkait perilaku asusila. Materi yang disampaikan mencakup definisi dan jenis-jenis tindakan asusila, dampak psikologis dan hukum yang ditimbulkan, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat diterapkan di lingkungan satuan kerja.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada seluruh personel Lanud Adisutjipto tentang bahaya dan konsekuensi dari pelanggaran asusila. Melalui sosialisasi ini, diharapkan seluruh anggota memiliki kesadaran lebih tinggi dalam menjaga etika dan norma yang berlaku, sehingga tercipta lingkungan kerja yang aman, nyaman, serta bebas dari pelanggaran.