TNI AU. Sabang. Pangkalan TNI Angkatan Udara (Lanud) Maimun Saleh melaksanakan upacara Bendera mingguan yang diikuti oleh seluruh personel militer dan PNS, bertempat di Lapangan Mako Lanud Maimun Saleh. Upacara rutin ini menjadi momentum untuk memperkuat disiplin dan rasa tanggung jawab dalam menjalankan tugas kedinasan. Senin (05/05/25).
Dalam arahannya Komandan Lanud Maimun Saleh, Letkol Pnb Alfian Rokhmat K., M.Han., menekankan pentingnya menumbuhkan kepedulian dalam setiap aspek kehidupan, baik sebagai prajurit TNI AU maupun sebagai bagian dari masyarakat.
“Mulailah dari hal yang sederhana. Peduli terhadap diri sendiri, seperti menjaga kesehatan dan kedisiplinan pribadi, lalu peduli terhadap lingkungan sekitar, baik di satuan maupun di tengah masyarakat,” ujar Danlanud.
Upacara bendera ini tidak hanya sebagai kewajiban protokoler, namun juga sebagai sarana pembinaan mental, jiwa korsa, serta penyampaian informasi penting secara langsung kepada seluruh personel Lanud Maimun Saleh.