TNI AU. Bertempat diruang rapat Suryadarma gedung Adisutjipto Makodiklatau Halim Perdanakusuma Jakarta Timur, Wakil Komandan Kodiklatau Marsda TNI I Made Susila Adyana, S.I.P., S.H., memimpin rapat Evaluasi Operasi Pendidikan Sekolah Penerbang TNI AU A-105, yang berlangsung secara daring dan tatap muka, Selasa (19/9/2023).
Rapat dihadiri Wakil Gubernur AAU, Dirdik Kodiklatau, Danlanud Adi Sutjipto, Dirdik AAU, serta Danwingdik 100/Terbang juga para Paban dan Pabandya Ditdik Kodiklatau yang terkait didalamnya. (Pen Kodiklatau).