
Makassar – Penkoopsud II. Panglima Komando Operasi Udara II Marsda TNI Andi Kustoro, S.E., yang diwakili Kepala Staf Koops Udara II Marsma TNI Djohn Amarul, S.A.B., melaksanakan kunjungan silaturahmi anjangsana di Panti Asuhan Al-Anshar Timor-Timor, Makassar, Sulsel. Kamis, (6/4/2023).
Pangkoops Udara II melalui sambutan tertulisnya yang dibacakan Kaskoops Udara II menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi ini merupakan wujud sambung rasa dan empati dari selaku perwakilan dari TNI AU kepada para pengurus dan anak-anak asuh penghuni Panti Asuhan Al-Anshar Timor-Timur yang diwujudkan dalam bentuk kegiatan anjangsana dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-77 TNI AU dengan tema ”Profesional, Modern dan Tangguh sebagai Angkatan Udara yang Disegani di Kawasan”.
“Makna dari tradisi memperingati Hari Ulang Tahun TNI AU, di samping sebagai wujud ungkapan rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, juga sebagai momentum tepat untuk membangkitkan kembali semangat berbagi, menjaga solidaritas, menumbuhkan kepedulian sosial antar sesama,” tambah Panglima.
Pangkoops Udara II juga menyampaikan harapan semoga kegiatan silaturahmi ini akan mempererat tali persaudaraan antara anak-anak penghuni panti serta pengurusnya dengan TNI Angkatan Udara.
Pada kesempatan tersebut, setelah melaksanakan serahterima bingkisan bantuan sosial berupa sembako kepada ketua pengurus panti asuhan, Kaskoops Udara II menyapa dan memberikan semangat serta motivasi kepada para santri.
“Kepada adik-adik santri, mari terus belajar dan tingkatkan taqwa kepada Allah SWT, serta bersyukur terhadap segala hal yang kita miliki, percayalah, bahwa dengan bertaqwa semua akan mulia di mata Allah SWT, semoga kelak dapat meraih cita-cita untuk menjadi orang yang berguna bagi Nusa, Bangsa, dan Agama,” pesan Kas.
Turut hadir pada kesempatan tersebut, Irkoops Udara II Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos., M.Han., Dankosek II Marsma TNI Feri Yunaldi, S.E., M.Han., Wakil Ketua PIA AG D.II Koops Udara II dan pengurus, Ketua PIA AG Cab. 15/D.II Kosek II dan pengurus, serta para Asisten Koops Udara II dan Kosek II.