
Danlanud Medan Kolonel Pnb Taufik Hidayat SE menerima kedatangan Menkopolhukam Bapak Joko Suyanto beserta rombongan di Pangkalan TNI AU Medan, Rabu (2/6). Kunjungan tersebut dilaksanakan dalam rangka kuker yang menurut jadwal akan bertolak ke Banda Aceh.
Pada Kesempatan tersebut Danlanud Medan didampingi oleh Pangkosekhanudnas III Medan Marsma Cheruddin Ray dan Gubernur Sumatera Utara Bpk Syamsul Arifin SE beserta jajaran Muspida Plus kota Medan dan para Pejabat TNI AU khususnya yang ada di Lanud Medan dan POM guna mendukung kelancaran kegiatan tersebut.
Dengan adanya kunjungan seperti ini tentunya akan lebih mempererat tali silaturahmi, dan juga berujung pada meningkatnya persatuan dan kesatuan. Turut hadir dalam acara tersebut Kasdam I/BB, Dandim 0201 BS Medan, dan juga Kapoda Sumatera Utara.(Pen Lanud Medan)