Berita

Panglima Koopsud II Menghadiri Upacara Sertijab Panglima TNI

Dibaca: 707 Oleh 22 Des 2022Tidak ada komentar
IMG 20221221 WA0002 1
#TNIAU 

TNI AU. Jakarta – Penkoopsud II. Panglima Komando Operasi Udara II Marsekal Muda TNI Widyargo Ikoputra, S.E., M.M., CIQaR., didampingi Ketua PIA Ardhya Garini D.II Koopsud II Ny. Yanti Ikoputra, menghadiri upacara serah terima jabatan (Sertijab) Panglima TNI, yang berlangsung di lapangan Plaza Markas Besar TNI Cilangkap, Jakarta Timur, DKI Jakarta. Selasa (20/12/2022).

Sertijab Panglima TNI dari Jenderal TNI Andika Perkasa, S.E., M.A., M.Sc., M.Phil., Ph.D. kepada Laksamana TNI H. Yudo Margono, S.E., M.M., CSFA., sebagai kelanjutan dari pelantikan Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI oleh Presiden RI lr.Joko Widodo di lstana Negara, Jakarta, pada Senin (19/12/22) lalu.

Serah terima jabatan tersebut berdasarkan Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 91/TNl/2022 tanggal 19 Desember 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Panglima Tentara Nasional Indonesia. Dimana Presiden Joko Widodo melantik Laksamana TNI Yudo Margono sebagai Panglima TNI.

Seusai Sertijab Panglima TNI, juga dilaksanakan Sertijab Ketua Umum Dharma Pertiwi dan IKKT PWA dari Ny. Hetty Andika Perkasa kepada Ny. Veronica Yudo Margono, sekaligus pengangkatan sebagai ibu asuh Wan TNI.

Baca juga:  424 Tamtama Baru Perkuat TNI AU

Hadir pada upacara sertijab, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menkomarves) Jenderal TNI (HOR) Luhut Binsar Pandjaitan, M.P.A., Menteri Politik Hukum dan Ham

(Menkopolhukam) Prof. Dr. H. Mohammad Mahfud Mahmodin, S.H., S.U., M.I.P., Menteri Pertahanan Letnan Jenderal TNI (Purn.) H. Prabowo Subianto, Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M., Wakil Kasau Marsdya TNI A. Gustaf Brugman, M.Si.(Han) beserta Waketum PIA Ardhya Garini Ny. Thres A. Gustaf Brugman, Wakil Ketua DPR Muhaimin lskandar, sejumlah anggota Komisi I, serta pejabat utama TNI AU, TNI AD, dan TNI AL.

Bertindak selaku Komandan Upacara serah terima, Kolonel Pnb Agni Prayoga, S.E., yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Wing Udara 4 Lanud Atang Sendjaja Bogor, pasukan upacara terdiri dari enam SSK (Satuan Setingkat Kompi), selain itu, ditempatkan dua unit Anoa PMPP, dua unit Panser V 150 TNI AD, dua unit Mistral TNI AD, empat unit Atav Kopassus, dua unit Howizert TNI AL, satu unit ISLV TNI AL, dua unit APC Turangga TNI AU, satu unit ISLV TNI AU, dua unit I SLV Denma Mabes TNI.

Baca juga:  Direktur Umum Kodiklatau Tutup Tiga Pendidikan di Lanud Adi Soemarmo             

IMG 20221221 WA0002 1

Terkait

Kirim Tanggapan

Made with passion by Vicky Ezra Imanuel