Berita

Pasis Sekkau A-112 Kunjungi Pameran Indo Defence 2022

Dibaca: 56 Oleh 07 Nov 2022Tidak ada komentar
IMG 20221103 WA0003
#TNIAU 

TNI AU. Sebanyak 77 orang Perwira Siswa Sekolah Komando Kesatuan TNI Angkatan Udara (Pasis Sekkau) angkatan ke-112 mengunjungi Pameran Pertahanan Internasional Indo Defence 2022 Expo & Forum di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Kamis (3/11/2022).

Pameran pertahanan terbesar se-Asia Tenggara tersebut diselenggarakan di berbagai tempat secara bersamaan yaitu di JIExpo Kemayoran, Pangkalan TNI AL Pondok Dayung dan Apron Selatan Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma.

Perhelatan besar yang berlangsung dari tanggal 2 – 5 November 2022 ini, diikuti lebih dari 900 industri pertahanan yang ikut ambil bagian menampilkan produk pertahanan berteknologi terbaru.

Diharapkan dengan kunjungan ini, para Perwira Siswa dapat lebih memahami perkembangan industri pertahanan sampai dengan saat ini, baik industri pertahanan dalam negeri maupun luar negeri.

IMG 20221103 WA0000

IMG 20221103 WA0001 1

IMG 20221103 WA0002 1

IMG 20221103 WA0004

Baca juga:  Tes Kesemaptaan di Lanud J.B. Soedirman

Kirim Tanggapan

Made with passion by Vicky Ezra Imanuel