
TNI AU. Personel Lanud Sulaiman mengikuti tes samapta jasmani A dan B, bertempat di lapangan Binjas Lanud Sulaiman, Selasa (9/5/2023). Tes kesamaptaan ini merupakan pelaksanaan Program Kerja Seksi Pembinaan Jasmani Kemiliteran (Binjaskemil) semester I Tahun Anggaran 2023 dan pelaksanaannya dipantau langsung oleh Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Abdul Haris, M.MPol., M.MOAS.
Menurut Kasi Binjaskemil Lanud Sulaiman Kapten Kes Agus Sumanto, S.Sos., mengatakan tujuan pelaksanaan tes samapta ini adalah untuk mengetahui sejauhmana kemampuan samapta jasmani personel militer dan para pegawai negeri sipil, sekaligus untuk menjaga kondisi tubuh agar tetap sehat, baik jasmani maupun rohani.
Pelaksanaan tes samapta tersebut dibagi beberapa kelompok kedinasan, seperti saat ini, yang mengikuti tes adalah staf Khusus Komandan dan staf Rumah Sakit dr.Norman T. Lubis Lanud Sulaiman.
“Hasil tes samapta jasmani ini juga dijadikan sebagai salah satu bahan pertimbangan dalam pembinaan karier sekaligus dijadikan tolok ukur dalam pelaksanaan di bidang personel, khususnya di lingkungan Lanud Sulaiman”, jelas Kasi Binjaskemil.
Tes samapta jasmani ini rutin dilaksanakan setiap semester sekali dan pelaksanaannya dibagi dalam beberapa dinas atau seksi, tes samapta ini meliputi tes samapta A, yaitu lari selama 12 menit dan samapta B yang terdiri dari: pull up, sit up, push up, shuttle run, dan renang.