
Pleton II Lanud Wiriadinata pastikan menjadi Juara I dalam pertandingan sepak bola antar peleton Lanud Wiriadinata, setelah berhasil menggunguli tim dari pleton III dalam pertandingan yang digelar, Selasa (21/1) dilapangan sepak bola Lanud Wir dengan skor akhir 3 -1.
Pleton II yang diperkuat oleh Komandan Lanud Wiriadinata Letkol Pnb Indan Gilang Buldansyah, S. Sos, sempat unggul 1-0 di babak pertama menit ke 5, berkat tendangan keras dari Danlanud menerobos gawang yang dijaga oleh kiper Praka Yossi. Kalah 1-0 tim pleton III yang dirperkuat oleh Kadisops Lanud Wir Kapten Lek Jajang mulai menaikkan pola permainannya, sehingga berhasil menjebolkan gawang Pleton II yang dijaga oleh kiper Pratu Waryo. Kedudukan 1 – 1 bertahan sampai turun minum di babak pertama.
Skor 1 : 1 pada babak pertama, Pleton II mulai merubah strategi permainan, dengan memasukan striker andalannya Serda Yuniarto. Strategi tersebut terbukti, pada menit ke 38 dan menit ke 57 Serda Yuniarto berhasil mencetak 2 goal. Dengan kemenangan 3 : 1 ini berarti tim dari pleton II yang diperkuat oleh Danlanud memperoleh point 9 dari 3 kali pertandingan tanpa kalah, dan menjadi Juara I dalam pertandingan sepak bola antar peleton di Lanud Wiriadinata.
Kapentak Lanud Wiriadinata Lettu Sus R Rambe dalam penjelasannya mengatakan, pertandingan ini digelar untuk memupuk kebersamaan dan menjaga kebugaran anggota Lanud Wiriadinata. Pertandingan ini juga memperebutkan hadiah satu ekor kambing dan enam ekor unggas yang diberikan oleh Danlanud kepada pleton yang berhasil mendapat juara, sebagai penyemangat lomba.