
TNI AU. Puskopau Kosala Niaga Lanud Iswahjudi menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2023 yang dilaksanakan di ruang Dede Suwenda RSEH Lanud Iswahjudi, (27/2).
Turut hadir pada RAT ini Komandan Lanud Iswahjudi Marsma TNI Irwan Pramuda, S.E., M.M., selaku Pembina Puskopau Kosala Niaga Lanud Iswahjudi.
Pada kesempatan tersebut, Danlanud Iswahjudi berharap koperasi dapat terus berkreasi, berstrategi, dan mecari cara kerja yang baru sebagai langkah terobosan, agar Puskopau Kosala Niaga dapat terus bertransformasi dan berkembang untuk memenuhi semua kebutuhan anggota dan masyarakat sekitar.
Sementara itu Kapuskopau Kosala Niaga Lanud Iswahjudi Mayor Kal Syaiful Humam menyampaikan bahwa pada RAT ini akan mengevaluasi kinerja pengurus terutama pada bidang kelembagaan, bidang usaha, dan bidang perbendaharaan.
Selain itu pada RAT ini akan membahas laporan pertanggungjawaban pengurus pada program kerja di Tahun 2022 juga rencana program kerja Puskopau Kosala Niaga Tahun 2023.
Hadir pula dalam RAT Puskopau Kosala Niaga ini Letkol Lek Ary Sukandar selaku pengawas Puskopau, Perwakilan Dinas Koperasi dan UMKM Kabupaten Magetan, serta para Kaprimkopau di jajaran Lanud Iswahjudi.