Berita

Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan dengan Mengikuti Tafsir Al-Quran

Dibaca: 292 Oleh 05 Apr 2023Tidak ada komentar
Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan Dengan Mengikuti Tafsir Al-Quran
#TNIAU 

TNI AU.   Personel Lanud Abd Saleh yang beragama Islam mengikuti kegiatan keagamaan berupa Tafsir Al-Quran yang dilaksanakan di masjid Baiturachman Lanud Abd Saleh, Selasa (4/4/2023).

Kegiatan tafsir Al-Quran ini dilaksanakan setelah pelaksanaan Salat Dzuhur berjamaah dimana pelaksanaannya dilaksanakan setiap hari selasa sehabis sholat dzuhur yang disampaikan oleh KH. Ahmad Bashori.

Kegiatan Tafsir Al-Quran ini dilaksanakan untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan bagi personel Lanud Abd Saleh, terutama di bulan suci Ramadhan ini kita harus meningkatkan keimanan dan ketaqwaan hal ini seperti yang disampaikan Danlanud Abd Saleh Marsma TNI Fairlyanto, S.T., M.A.P., dalam setiap pengarahannya.

Hadir pada kegiatan ini Danlanud Abd Saleh Marsma TNI Fairlyanto, S.T., M.Ap., Danwing 2 Kolonel Pnb Subhan, S.T., M.A.P, Kadisops Kolonel Pnb Wisnu Aji Prabowo, S.Sos., M.A.P, Kadislog Kolonel Tek Hardi Tri Wahyu Arsadi, S.T., M.M, Kadispotdirga Kolonel Tek Chaeruman, S.T., M.M.

Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan Dengan Mengikuti Tafsir Al-Quran

Tingkatkan Keimanan dan Ketakwaan Dengan Mengikuti Tafsir Al-Quran

Baca juga:  Arisan IKKT Pragati Wira Anggini Ranting 04-Kosek Hanudnas III

Kirim Tanggapan

Made with passion by Vicky Ezra Imanuel