
Prajurit Paskhas beserta Satuan Jajaran TNI Angkatan Udara Bakorda Bandung melaksanakan Upacara Ziarah ke Taman Makam Pahlawan di Cikutra Bandung, Kamis (28/7).
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Bhakti TNI Angkatan Udara ke-69 dimana bertujuan untuk mengenang serta menghormati jasa para Pahlawan yang telah gugur sebagai Kusuma Bangsa dalam membela nusa dan bangsa serta rela berkorban jiwa raga tanpa pamrih demi kepentingan bangsa dan negara.
Hadir pada Upacara Ziarah tersebut Komandan Pusdiklat Paskhas Kolonel Pas Chandra Waskita, para Pejabat Korpaskhas, segenap personel TNI Angkatan Udara Bakorda Bandung dan Pengurus PIA Ardhya Garini se-Bakorda Bandung.