Pengunjung Website
Minggu Ini: 120
Bulan Ini: 600
Tahun Ini: 594,324
img thumbnail

Back to Basic Prajurit Tentang Peraturan Baris Berbaris

TNI AU. Peraturan baris berbaris (PBB) adalah sikap yang paling mendasar bagi seorang prajurit TNI, karakter tersebut harus terus diasah dan dilatih, bertempat di Apron Lanud DMN seluruh personil mulai dari Bintara, Tamtama dan Pegawai Negeri Sipil Lanud Dominicus Dumatubun melaksanakan latihan peraturan baris berbaris (PBB), Senin (24/01/2022).

Pelaksanaan latihan baris-berbaris dilaksanakan seusai pelaksanaan apel pagi di Apron Lanud Dominicus Dumatubun, latihan PBB ini merupakan latihan rutin dilaksanakan tiap satu minggu sekali dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan dalam Pandemi Covid-19.

Komandan Lanud Dominicus Dumatubun Letkol Pnb Ruli Surya P.S., menyampaikan kepada Kasubsibinjaskemil, sikap dasar dari seorang prajurit ya dari peraturan baris berbaris itu, "Saya berharaop pembinaan ini bisa terus dilanjutkan kepada Personil Lanud DMN agar nantinya memiliki konsentrasi dan kedisiplinan yang tinggi, sehingga dapat meminimalisir terjadinya suatu pelanggaran baik didalam dinas maupun diluar dinas," pesannya.

Inilah yang membedakan antara seorang prajurit dan orang sipil, seorang prajurit dan gerombolan, ada bawahan ada atasan, ada senior dan junior, kekompakan, gerakan yang serempak yang harus tertanam dalam jiwa seorang prajurit, melalui latihan peraturan baris-berbaris (PBB) ini terbentuklah karakter disiplin bagi seorang prajurit, khususnya Lanud Dominicus Dumatubun.

"Tampilkan semaksimal mungkin, gerakan semangat dan sungguh-sungguh dalam latihan, gerakan semangat, serempak, latihan cepat selesai, apabila dalam gerakan tidak semangat akan memakan waktu cukup lama nantinya," kata Kasubsibinjaskemil Letda Kes Roni Heri.

38C7F9BE B2C1 48BB BF8D 354F6AC9DCA2

AA2AE0B3 9950 494C ACDC 2256178ACBDC

45340D5B A04F 4235 9B7C 18112BFA7CF0