TNI AU. Prajurit Wing Komando I Kopasgat melaksanakan Deputasi pemakaman militer atas berpulangnya Pelda (Purn) Daliyo Sebagai penghormatan terakhir atas pengabdian dan Darmabaktinya kepada TNI dan NKRI yang berlangsung di Taman Makam Bahagia (TMB) Jatisari, Cakung Kota Bekasi. Kamis, (1/8/2024).
Deputasi Upacara pemakaman secara militer ini diawali dengan laporan Danup, pembacaan Riwayat Hidup Singkat Almarhum, pembacaan Apel Persada oleh Irup, dilanjutkan dengan penghormatan senjata dan tembakan salvo ke udara yang merupakan penghormatan sekaligus penghargaan tertinggi untuk prajurit yang telah memberikan pengabdian serta dedikasi yang telah diberikan kepada Negara dan Angkatan Udara Khususnya Korps Baret Jingga.
Kasipers Wingko I Kopasgat Irup mewakili Komandan Wing Komando I Kopasgat Kolonel Pas Helmi A. Nange, S.E., M.M. dalam sambutannya menyampaikan, Upacara kebesaran ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan negara atas jasa dan pengorbanan almarhum kepada negara dan bangsa yang telah di laksanakan sepanjang hidupnya. "Kepergian almarhum sungguh sangat mengejutkan dan sekaligus memberikan pelajaran bagi kita semua bahwa manusia akan bertemu dengan kematian, oleh karena itu sebagai umat beragama yang percaya kepada Kekuasaannya, kita harus menerima dengan ikhlas setiap keputusan dan kehendaknya," sambutnya.
Selanjutnya Irup meletakan Karangan bunga di atas makam sebagai simbol terima kasih Negara dan Tentara Nasional Indonesia Terhadap Dedikasi tugas Almarhum kemudian ditutup dengan doa bersama dan dilanjutkan penyerahan bendera merah putih dan foto almarhum kepada pihak Keluarga Almarhum.