TNI AU. Bersama Kodam XIII/Merdeka, personel Lanud Sam Ratulangi mengikuti Perayaan Natal 2024 yang dibuka secara langsung Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto di Aula Grhadika Jaya Sakti Makodam XIII/Merdeka, Manado, Sulawesi Utara. Selasa (7/1/2025).
Dalam sambutan Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi yang dibacakan Kasdam XIII/Merdeka disampaikan bahwa Natal merupakan manifestasi cinta kasih kepada seluruh umat manusia di dunia tanpa memandang, suku, agama, ras, maupun golongan dengan berbagi damai dan kasih.
“Diwujudkan dengan bersilaturahmi dan saling mengunjungi untuk memperkokoh rasa kebersamaan antar umat manusia,” jelasnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, semangat Natal harus menjadi motivasi bagi umat Kristiani bersama masyarakat agar mampu hidup rukun dan damai dalam kehidupan beragama, bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Sementara itu, Gubernur Sulawesi Utara Bapak Prof. Dr. (H.C.) Olly Dondokambey, S.E., dalam sambutannya yang dibacakan Plt. Kaban Kesbangpol Sulawesi Utara Bapak Johnny Suak menyampaikan bahwa momentum ini dapat membawa damai sejahtera dan sukacita bagi semuanya serta memperkuat komitmen bersama dalam membangun Sulawesi Utara lebih baik.
Perayaan Natal yang turut dihadiri Kadispers Lanud Sam Ratulangi Kolonel Adm Rudy Longdong, personel Lanud Sam Ratulangi, dan ibu-ibu PIA Ardhya Garini Cabang 9/D.II Lanud Sam Ratulangi, Rektor Universitas Sam Ratulangi Bapak Prof. Dr. Ir. Oktovian B.A. Sompie, Kabinda Sulawesi Utara Brigjen TNI Raymond Marojahan, beserta tamu undangan lainnya, mengundang Bapak Pendeta Teddy Batasina, M.Th., dan Pastor Hann Ibrahim Riberu, OCD., sebagai pelayan firman.