TNI AU. Perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut Cabor Aeromodelling semakin seru dengan digelarnya salah satu lomba yang paling dinantikan yaitu F3R (Balap Tiang Kendali Radio) yang menghadirkan aksi seru dan pertarungan cepat di udara, Lanud Maimun Saleh, Selasa (17/09/24).
Kategori F3R atau yang lebih dikenal dengan Balap Tiang Kendali Radio adalah jenis kompetisi balapan pesawat model yang dikendalikan menggunakan gelombang radio. Dalam lomba ini, para peserta dituntut untuk menunjukkan kemampuan mereka dalam mengendalikan pesawat dengan presisi tinggi sekaligus kecepatan yang luar biasa, melewati serangkaian tiang dalam lintasan yang telah ditentukan.
Pesawat F3R dirancang secara aerodinamis untuk mencapai kecepatan tinggi dan kestabilan maksimal, menjadikan lomba ini sangat menantang, baik dari segi teknis maupun mental. Setiap pembalap harus mampu mengombinasikan strategi, refleks cepat, serta kontrol sempurna pada pesawat mereka agar bisa menjadi yang tercepat dan memenangkan medali.
Dalam pertarungan tersebut keluar sebagai juara dan merebut medali emas di ajang bergengsi mata lomba F3R-Balap Tiang Kendali Radio dan F3R-Balap Tiang Kendali Radio INA dalam PON XXI Aceh-Sumut adalah dalam mata lomba F3R-Balap Tiang Kendali Radio diraih Kontingen Jabar juara I dan III, DKI Jakarta juara II, sedangkan mata lomba F3R - Balap Tiang Kendali Radio INA diraih dari Kontingen DKI Jakarta juara I, juara II dan III dari Kontingen Jabar.
Pada Kesempatan ini Medali diserahkan oleh Pj. Walikota Sabang Andri Nourman, AP., M.Si., Kajari Kota Sabang Milono Raharjo, S.H., M.H., Dandim 0112/Sabang Letkol Kav Edi Purwanto, S.I.P., dan Kapolres Sabang AKBP Erwan, S.H., M.H., kepada para juara.