TNI AU. Komandan Komando Pemeliharaan Materiel Angkatan Udara (Dankoharmatau) Marsda TNI Oki Yanuar, S.T., menghadiri Rapat Koordinasi Penyiapan Pesawat TNI AU pada HUT ke-79 TNI yang digelar di Ruang Rapat Slogau, Mabesau, Cilangkap, Jakarta Timur, pada Kamis (15/8/2024). Rapat ini dipimpin oleh Asisten Logistik (Aslog) Kasau, Marsda TNI Dr. T. B. H. Age Wiraksono, S.I.P., M.A., yang membahas berbagai persiapan penting dalam mendukung pelaksanaan Hari Ulang Tahun ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Dalam rapat tersebut, Kepala Dinas Aeronautika TNI Angkatan Udara (Kadisaeroau), Kolonel Tek Rudolf P. Buulolo, S.E., M.M., memaparkan kesiapan pesawat terbang TNI AU beserta dukungan suku cadangnya. Paparan tersebut disusul dengan diskusi mendalam yang melibatkan berbagai pihak terkait guna memastikan segala persiapan berjalan dengan baik dan tepat waktu.
Aslog Kasau, Marsda TNI Dr. T. B. H. Age Wiraksono, dalam arahannya menekankan agar seluruh personel yang terlibat memberikan dedikasi penuh dan bekerja secara maksimal nDalam penyiapan pesawat. Ia juga mengingatkan pentingnya menerapkan prinsip "safety above all" pada setiap tahapan kegiatan untuk menjamin keselamatan dan keberhasilan acara.
Rapat ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama TNI AU, termasuk Waaslog Kasau Marsma TNI Asfan Jauhari, S.A.P., M.Si., serta para Komandan Depohar, Skatek, dan Kasihar Skadron Udara. Selain itu, rapat juga diikuti secara online oleh para Komandan Lanud dan Kadislog dari berbagai wilayah.