Pengunjung Website
Minggu Ini: 120
Bulan Ini: 600
Tahun Ini: 594,324
img thumbnail

Danlanud Abdulrachman Saleh Launching Site Paralayang Bukit Sempu

TNI AU. Komandan Lanud Abdulrachman Saleh Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos., M.Han., secara resmi Melaunching, Site Paralayang Bukit Sempu Desa Cowek Kecamatan Purwodadi Kabupaten Pasuruan. Sabtu, (21/5/2022).

Launching Site Paralayang ini ditandai dengan penandatanganan prasasti peresmian oleh Komandan Lanud Abd Saleh yang disaksikan oleh seluruh tamu undangan.

Selanjutnya kegiatan dilanjutkan dengan eksebisi atlet paralayang dari Fasi Jawa Timur, dari ketinggian bukit sempu para atlet eksebisi ini melaksanakan pendaratan di landing zone.

Pada kesempatan tersebut Bupati Pasuruan yang diwakili Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan mengucapkan selamat atas Launching Site Paralayang ini dan berharap kegiatan ini bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya didesa Cowek.

Danlanud Abd Saleh, Marsma TNI Zulfahmi, S.Sos., M.Han., yang juga sebagai Ketua FASI Provinsi Jawa Timur dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih kepada Administratur Perhutani yang telah memberikan fasilitas sebagai tempat site paralayang dan terima kasih juga atas dukungan dari Dinas Pariwisata Kabupaten Pasuruan serta kepada fihak RSJ Lawang yang telah menyiapkan lokasi untuk landing zone.

Lebih lanjut Danlanud mengatakan kegiatan paralayang ini tidak hanya untuk meningkatkan minat dirgantara atau olah raga dirgantara, tetapi ada dampak lainnya diperekonomian baik di daerah take off zone maupun di landing zone, akan banyak usaha-usaha yang nantinya akan meningkatkan perekonomian masyarakat, disamping juga kita akan mendapatkan bakat-bakat baru atau atlet-atlet baru paralayang yang diharapkan juga menjadi sumbangan bagi provinsi Jatim, dan rencananya kedepan akan dibuka diklat disini oleh Dispotdirga seperti yang dilaksanakan di Malang Selatan.

Kegiatan Launching Site Paralayang ini turut dihadiri, Para pejabat Lanud Abd Saleh, Kepala Dinas Pariwisata Pasuruan, Kadishub Pasuruan, Kasatpol Pasuruan, Administratur Perhutani, para pengurus cabang olah raga Fasi Jawa Timur, Pejabat TNI Polri Purwodadi dan Camat Purwodadi.