Pengunjung Website
Hari Ini: 4
Minggu Ini: 76
Bulan Ini: 557
Tahun Ini: 596,461
img thumbnail

Danlanud dan Ketua Yasarini Cabang Lanud Adisutjipto Tinjau Pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis (MBG)

TNI AU. Danlanud Adisutjipto Marsma TNI Toto Ginanto, S.T., M.A.P., M.Han., didampingi Ketua Yasarini Cabang Lanud Adisutjipto Ny. Mia Toto Ginanto, melaksanakan peninjauan langsung terhadap pelaksanaan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) yang berlangsung di Lanud Adisutjipto.

Peninjauan ini dilakukan di sela kegiatan olahraga bersama dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun ke-37 Yasarini, yang dilaksanakan di Shelter Echo dan Foxtrot Lanud Adisutjipto, Jumat (18/7/2025). 

Kehadiran Danlanud dan Ketua Yasarini Cabang Lanud Adisutjipto menjadi motivasi tersendiri bagi para siswa dan tenaga pendidik. Selain meninjau, Danlanud dan Ketua Yasarini Cabang Lanud Adisutjipto juga berbincang akrab dengan anak-anak serta memantau langsung kualitas menu makanan yang disajikan, mulai dari kandungan gizi hingga kebersihan proses penyajiannya.

Danlanud menyampaikan bahwa program MBG merupakan bentuk kepedulian dan tanggung jawab moral terhadap generasi muda sebagai calon penerus bangsa.

 “Program ini merupakan bagian dari komitmen TNI AU, khususnya Lanud Adisutjipto dalam memberikan dukungan penuh terhadap peningkatan kualitas kesehatan dan gizi anak-anak. Kami ingin memastikan bahwa makanan yang disajikan benar-benar memenuhi standar kesehatan dan bergizi seimbang,” ujar Danlanud. 

Program MBG sendiri telah dilaksanakan Lanud Adisutjipto secara rutin dengan menu makanan yang disesuaikan dengan kebutuhan gizi anak dan pengawasan ketat terhadap aspek kebersihan serta keamanan pangan.

 

Turut hadir dalam kegiatan ini Danwingdik 100/Terbang, Kepala Dinas, Komandan Satuan, pengurus Yasarini Cabang Lanud Adisutjipto serta Kepsek dan Guru sekolah Angkasa Lanud Adisutjipto.