Pengunjung Website
Hari Ini: 2
Minggu Ini: 74
Bulan Ini: 554
Tahun Ini: 594,278
img thumbnail

Danlanud Had Hadiri Rakornas Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045

TNI AU.  Komandan Lanud Harry Hadisoemantri, Letkol Pnb Dion Aridito, S.T., M.M., menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah yang digelar di Sentul International Convention Center (SICC) Sentul Jawa Barat, Kamis 7 November 2024. 

Acara ini dibuka oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dengan tema "Implementasi Asta Cita Menuju Indonesia Emas 2045."

Rakornas ini bertujuan untuk menindaklanjuti visi Presiden Republik Indonesia, yaitu "Terwujudnya Indonesia Maju yang Berdaulat, Mandiri, dan Berkepribadian Berdasarkan Gotong Royong." Kegiatan ini menjadi momen penting dalam upaya mencapai tujuan Indonesia Emas pada tahun 2045.

Hadir dalam acara tersebut ribuan tamu undangan, termasuk pejabat dari kementerian terkait, kepala daerah se-Indonesia, ketua DPRD provinsi dan kabupaten/kota, Danlanud, Kapolres, Dandim, Kajari, ketua KPU, ketua Bawaslu, BPS, kepala dinas PTSP, dan sejumlah pejabat penting lainnya.

Rakornas diakhiri dengan penutupan resmi oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, yang menyampaikan harapan agar seluruh daerah dapat bersinergi dalam mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.