Hal tersebut disampaikan Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Ramot C.P. Sinaga, S.E., M.Han., pada saat acara Wira Club di Balai Prajurit Lanud Sam Ratulangi, Manado, Sulawesi Utara. Sabtu (16/12/2023).
Dengan saling mengenal, lanjutnya, maka akan mengetahui kelebihan dan kekurangan masing-masing termasuk permasalahan yang dihadapi, kemudian dapat saling melengkapi untuk menutupi setiap kekurangan yang ada.
Solidnya jalinan kerja sama setiap Perwira Lanud Sam Ratulangi, sejatinya suatu organisasi tidak dapat berjalan sendiri-sendiri, tetapi harus adanya kerja sama, soliditas, dan kemauan untuk berbuat guna mencapai tujuan yang diharapkan bersama.
"Perlu kita ingat bersama bahwa Wira Club adalah acara dari kita, oleh kita, dan untuk kita, sehingga menarik atau tidaknya acaranya ini harus adanya partisipasi aktif dari kita semua," ujarnya.
Pada kesempatan ini, Danlanud Sam Ratulangi melepas beberapa Perwira yang akan bertugas di kesatuan yang baru, serta menyambut para Perwira yang bergabung memperkuat Lanud Sam Ratulangi.
Dalam acara Wira Club kali ini, ada momen spesial Dimana Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 9/D.II Lanud Sam Ratulangi Ny. Devi Ramot Sinaga memberikan kejutan ulang tahun kepada Danlanud Sam Ratulangi yang turut dimeriahkan para pengurus PIA Ardhya Garini Cabang 9/D.II Lanud Sam Ratulangi.