Pengunjung Website
Hari Ini: 10,270
Minggu Ini: 45,346
Bulan Ini: 45,333
|
Jumlah Pengunjung: 16,288,282

Danlanud Sugiri Sukani Pantau Ketat Pantukirda Casis Panda Lanud SKI

TNI AU, Majalengka. Komandan Pangkalan TNI AU (Danlanud) Sugiri Sukani, Mayor Pnb Fariana Dewi Djakaria Putri pimpin proses pelaksanaan kegiatan Pantukhir Daerah (Pantukirda) Calon Siswa (Casis) Penerimaan Daerah (Panda) Lanud Sugiri Sukani yang berlangsung di ruang Suryadarma I, Jalan Gandawesi, Kecamatan Ligung , Kabupaten Majalengka. Kegiatan pantukirda dilaksanakan sebagai bagian dari proses seleksi ketat untuk memastikan bahwa calon siswa yang lolos memiliki kualitas unggul dan memenuhi seluruh persyaratan yang telah ditetapkan, Jum'at (1/10/2024)

Seluruh calon siswa telah menjalani berbagai tahapan seleksi mulai dari tes fisik, mental, kesehatan, hingga wawancara. Dalam kegiatan ini, Danlanud Sugiri Sukani telah melakukan pemantauan ketat terhadap setiap proses seleksi guna memastikan semua berjalan sesuai prosedur yang berlaku. Melalui proses yang ketat dan seleksi yang adil, diharapkan calon siswa yang lolos nantinya dapat berkontribusi secara maksimal dalam menjalankan misi TNI AU.

Berlangsungnya Pantukir Daerah dihadiri oleh Komandan Lanud Sugiri Sukani, Kepala Dinas Personel dan para Katim seleksi yang berkompeten. Danlanud Sugiri Sukani menekankan inilah akan pentingnya integritas dan objektivitas dalam proses seleksi agar calon-calon terbaik yang dapat melanjutkan ke tingkat pusat. Seleksi ini merupakan langkah awal dari para casis panda Lanud Sugiri Sukani nantinya akan bersaing kembali di tingkat pusat yaitu di solo Lanud Adi Soemarmo, semoga para casis yang lulus dari daerah, seluruhnya bisa masuk pendidikan. Dan bagi Casis yang belum lulus, saya harap jangan berkecil hati bisa coba kembali di tahun mendatang dan perbaiki apa yang menjadi kekurangannya, tegasnya.

 

Tampak komandan Lanud Sugiri Sukani membuka langsung pelaksanaan Pantukir daerah dan sekaligus  meninjau langsung ke tiap-tiap Casis Panda Lanud Sugiri Sukani.