TNI AU. Lanud SLM. Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Meito Datau, M.Han. ikuti kegiatan pembukaan pendidikan Kursus Kejuruan Dasar Tamtama (Sejursarta) Pasukan bertempat di Skadron Pendidikan (Skadik) 801, Wingdik 800/Pasgat, Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung. Jumat (14/03/2025).
Sejursarta Pasukan Angkatan ke-54 dibuka secara resmi oleh Komandan Wing Pendidikan (Danwingdik) 800/Pasgat Kolonel Pas Harry Nugroho, S.Kom., M.Han dan diikuti oleh sebanyak 194 prajurit yang telah memenuhi syarat untuk mengikuti pendidikan dasar Tamtama Pasukan.
Acara pembukaan di awali dengan penyematan tanda siswa kepada perwakilan yang sudah di tunjuk serta menandai dimulainya pendidikan yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan dan kemampuan prajurit TNI Angkatan Udara, khususnya di bidang Pasukan.
Dalam sambutannya, Danwingdik 800/Pasgat menyampaikan bahwa Wing Pendidikan 800 Pasgat sebagai pelaksana teknis Pusdik Kodiklatau yang bertugas melaksanakan pembinaan dan kemampuan Pasgat melalui penyelenggaraan pendidikan, latihan, penelitian, pengujian dan pengembangan taktik dan prosedur Pasgat untuk menyelenggarakan perebutan dan pertahanan objek strategis, operasi pertahanan udara, operasi khusus dan operasi lainnya dalam rangka OMP dan OMSP.
Lebih lanjut Danwing 800 Pasgat menyampaikan bahwa pelaksanaan Sejursarta ini dilaksanakan selama 4 bulan, dan menekankan kepada Instruktur agar lebih berinovasidan berimprovisasi secara kreatif dalam menyampaikan materi dan ilmu pengetahuan kepada para siswa sesuai dengan kurikulum pendidikan guna meningkatkan kualitas peserta didik ."ujar Danwingdik 800 Pasgat
Upacara pembukaan Sejursarta Pasukan Angkatan ke-54 dihadiri oleh Asper Kopasgat, Para Kepala Dinas dan para Danskadik.
# Lanud Sulaiman_Grhatama Belajar Berlatih Berhasil