TNI AU. Bandung. Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Meito Datau, M.Han., menghadiri upacara pembukaan Susparadas Angkatan ke-203 yang dipimpin oleh Komandan Pusdik Kodiklatau Marsma TNI Muhammad Mujib, S.S., M.M., bertempat di lapangan upacara Wingdik 800/Pasgat Lanud Sulaiman, Margahayu, Kab. Bandung. Selasa (22/04/2025).
Danpusdik Kodiklatau dalam sambutannya menyampaikan bahwa Susparadas yang diikuti para siswa Taruna AAU dan PSDP memiliki arti yang sangat penting dan strategis. Hal ini bukan semanta-mata sebagai pencapaian kemampuan para dasar bagi siswa. “Akan tetapi, lebih dari itu adalah terbentuknya sikap dan disiplin militer yang baik,” kata Danpusdik Kodiklatau.
Danpusdiklatau mengingatkan bahwa terjun payung bukan hanya soal melompat dari pesawat. Melainkan, membangun keberanian dan percaya diri dengan segenap keteguhan hati dan tanggung jawab yang besar.
“Kepada para siswa diharapkan memperhatikan faktor keamanan, keselamatan, dan wajib mengikuti prosedur-prosedur latihan yang ditentukan. Dengan harapan, kualifikasi yang para siswa miliki benar-benar ditunjang oleh kemampuan yang ada dalam diri para siswa dalam menumbuhkembangkan pola pikir, sikap, dan tindakan yang terpadu," tambah irup.
Dankodiklatau pun menekan kepada semua pihak terkait agar dapat bekerja dengan sebaik-baiknya sesuai dengan prosedur operasi dan latihan, serta senantiasa berorientasi pada keamanan dan keselamatan yang optimal, melalui pengamatan yang teliti bagi kondisi fisik dan mental siswa, serta peralatan yang disediakan. ”Diharapkan Susparadas Angkatan ke-203 akan melahirkan lulusan yang tangguh secara fisik dan mental, serta mampu mengemban nilai-nilai AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis) dalam menghadapi tantangan zaman,” jelas Irup.
Susparadas Angkatan ke-203 diikuti 172 siswa, terdiri dari 142 siswa AAU dan 30 siswa PSDP. Selama satu bulan para siswa mengikuti kursus paradasar di Wingdik 800/Pasgat untuk menerima pelajaran baik bina kelas (teori) maupun praktek (bina lapangan).
Selain Danlanud Sulaiman, hadir pada kesempatan tersebut Komandan Depohar 40 dan Komandan Depohar 70, para Kabid Pusdik Kodiklatau, Aspers Kopasgat, Danwingdik 800/Pasgat, para komandan skadik, dan para tamu undangan.
# Lanud Sulaiman_Grhatama belajar Berlatih Berhasil