Pengunjung Website
Hari Ini: 9,257
Minggu Ini: 152,068
Bulan Ini: 9,247
|
Jumlah Pengunjung: 11,223,011

Danlanud Sulaiman Lepas Satu Personel Purnatugas

TNI AU. LANUD SLM. Komandan Lanud Sulaiman Kolonel Pnb Rohmat Kusmayadi, S.Sos., melepas satu personel Lanud Sulaiman yang telah purnatugas. Apel  pelepasan yang diikuti Komandan Wingdik 200/Lek, para kepala dinas dan komandan skadik, serta personel Lanud Sulaiman tersebut, dilaksanakan di lapangan apel staf II  Lanud Sulaiman, Kec. Margahayu, Kab. Bandung. Rabu (28/02/2024).

“Atas nama pimpinan TNI AU dan keluarga besar Lanud Sulaiman, saya menyampaikan ucapan selamat dan mengucapkan terima kasih kepada Mayor Lek Agustinus Riyadi yang telah mampu menyelesaikan tugasnya  di TNI Angkatan Udara, khususnya di Lanud Sulaiman dengan baik dalam keadaan sehat dan itulah yang patut disyukuri,” kata Danlanud. 

Danlanud pun menyampaikan pesan agar setelah menjadi warga sipil diharapkan dapat menjadi panutan bagi warga masyarakat sekitar serta tetap berusaha menjaga nama baik TNI AU. “Tetap jalin silaturahmi, karena bagaimanapun, saudara telah menjadi bagian TNI Angkatan Udara dengan terakhir berdinas di Lanud Sulaiman,” jelas Danlanud. 

Ucapan terima kasih dan permohonan maaf disampaikan pula oleh Mayor Lek Agustinus Riyadi kepada seluruh peserta apel. “Terima kasih kepada pimpinan dan rekan-rekan yang telah bekerja sama dan mensuport dengan baik selama saya berdinas di Lanud Sulaiman, “ kata Mayor Lek Agustinus Riyadi.

Usai apel pelepasan, bertempat di ruang tamu Mako Lanud, Komandan Lanud Sulaiman menyerahkan cendera mata dan plakat kepada Mayor Lek Agustinus sebagai ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya karena telah mengabdi selama 37 tahun di TNI Angkatan Udara.

#Sulaiman Cepat (Cerdas, Profesional, Tangguh)

#Grhatama Belajar Berlatih Berhasil