TNI AU. Komandan Wing Pendidikan 800/Pasgat Kolonel Pas Harry Nugroho, S.Kom., M.Han., bertindak sebagai inspektur dalam Upacara Pembukaan Pendidikan Kursus Para Dasar Angkatan Ke-202 Tahun Anggaran 2025. Upacara berlangsung di Lapangan Apel Wingdik 800/Pasgat, Lanud Sulaiman, Bandung. Jumat (10/1/2025).
Pendidikan Susparadas tahun ini diikuti oleh 221 siswa, termasuk siswa dari Tentara Udara Diraja Malaysia (TUDM). Kehadiran peserta dari negara sahabat ini menunjukkan eratnya hubungan kerja sama antarangkatan udara serta semangat kebersamaan dalam meningkatkan kemampuan militer regional.
Dalam amanatnya, Danwingdik 800/Pasgat menyampaikan pentingnya pelatihan ini sebagai bekal kemampuan dasar bagi para siswa untuk menjadi prajurit terjun payung yang profesional dan tangguh. Beliau juga menekankan nilai-nilai kedisiplinan, tanggung jawab, dan integritas yang harus dijunjung tinggi selama pendidikan berlangsung.
Adapun penekanan Danwingdik 800/Pasgat yang harus para siswa pedomani, yaitu :
1. Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa,
2. Laksanakan pendidikan dengan penuh dedikasi serta kesungguhan,
3. Disiplin, dan
4. Patuhi semua ketentuan yang berlaku di lembaga pendidikan.
Siswa susparadas angkatan ke-202 akan melaksanakan pendidikan selama 1 bulan di Skadron Pendidikan 803 Wingdik 800/Pasgat.
Hadir dalam upacara tersebut antara lain Komandan Lanud Sulaiman, Komandan Depohar 70, Komandan Sathar 72, para Sahli Kopasgat, para Kabalak Kopasgat, para Kadis Wingdik 800/Pasgat, para Komandan Skadik Wingdik 800/Pasgat, serta pejabat Lanud Husein Sastranegara. Kehadiran para pejabat ini mencerminkan dukungan penuh terhadap penyelenggaraan pendidikan Susparadas.