Pengunjung Website
Hari Ini: 4
Minggu Ini: 125
Bulan Ini: 101
Tahun Ini: 596,005
img thumbnail

Ground Training Para dasar taruna Tk. I AAU di Wingdik 800/Pasgat

TNI AU. Bandung.   Sebelum melaksanakan praktik terjun  Payung para dasar   yang akan dilaksanakan beberapa hari lagi,  Taruna AAU (Karbol) TK. I  mengikuti  latihan ground training  dengan materi mengepas, menggulung, dan mengatasi seretan (M3) di Wingdik 800/Pasgat, Bandung, Jumat (3/5/2024).

Dalam latihan M3  menggunakan  perlengkapan beban senjata dan pengenalan  penerjunan ke-5  dari 7 kali terjun yang direncanakan. 

Materi latihan meliputi sikap mendarat dengan kedua telapak kaki menyentuh tanah dan menjatuhkan  badan ke depan.Tujuan pelajaran ini agar para taruna  mengetahui bagaimana mendarat  dengan benar sehingga mengurangi resiko  yang bisa berakibat cedera. Latihan para dasar diikuti 164 taruna/taruni, terdiri 152 taruna dan 12 Taruni. (Penaau-2024).