TNI AU. Setelah Apel Pagi Personel Lanud H.AS Hanandjoeddin Melaksanakan Ibadah Sholat Dhuha di Masjid Al Hikmah Lanud H.AS Hanandjoeddin, Rabu (9/10/2024).
Untuk diketahui, Sholat Dhuha adalah salah satu ibadah sunnah yang sangat dianjurkan bagi umat Islam. Dikerjakan pada waktu pagi setelah matahari terbit hingga menjelang waktu dhuhur, sholat ini memiliki banyak keutamaan yang dijanjikan oleh Allah SWT.
Salah satu hikmah dari sholat Dhuha adalah sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah atas nikmat yang diberikan, khususnya setelah bangun dari istirahat malam. Selain itu, sholat Dhuha juga dikenal sebagai pembuka pintu rezeki. Dengan meluangkan waktu untuk sholat ini, seorang Muslim mempercayakan segala urusan rezeki kepada Allah.
Sesuai dengan hadits Nabi Muhammad SAW yang menyebutkan bahwa Allah akan mencukupi kebutuhan orang yang rutin melaksanakan sholat Dhuha. Lebih dari sekadar meminta rezeki, sholat Dhuha juga membawa ketenangan jiwa. Melakukan ibadah di pagi hari membantu mengawali aktivitas dengan hati yang ikhlas dan penuh harapan kepada Allah.
Dengan demikian, seseorang yang terbiasa melaksanakan sholat Dhuha akan merasakan dampak positif dalam hidupnya, baik secara spiritual maupun materi.