TNI AU. Komandan Depo Pemeliharaan 60 (Depohar 60), Kolonel Tek Sapta Jengkar P., M.Sc.M.I.Pol., memimpin kegiatan jalan santai bersama jajaran List A dan Perwira Menengah (Pamen) Depohar 60 pada Jumat pagi (27/12/2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan sekaligus menjaga kesehatan fisik seluruh peserta.
Jalan santai yang dilaksanakan di lingkungan Depohar 60 ini berlangsung dalam suasana santai namun penuh semangat. Dengan udara pagi yang segar, Kolonel Sapta bersama para peserta menikmati rute yang telah disiapkan sambil bercengkerama ringan. "Jalan santai ini selain untuk kesehatan, juga menjadi ajang membangun kekompakan dan rasa kebersamaan di antara kita," ujar Kolonel Sapta.
Tidak hanya menyenangkan, olahraga ringan seperti jalan santai memiliki banyak manfaat, di antaranya meningkatkan kekuatan tulang dan otot, menjaga daya tahan tubuh, serta kesehatan jantung. Selain itu, aktivitas ini juga membantu merefresh otak dan pikiran, menjadikan peserta lebih segar dan siap menghadapi tugas.
Setelah menuntaskan rute yang ditentukan, kegiatan dilanjutkan dengan sarapan bersama. Soto hangat yang disajikan menjadi hidangan penutup agenda pagi ini, menciptakan suasana keakraban yang semakin terasa. Kolonel Sapta juga menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta atas partisipasi yang antusias dalam kegiatan ini.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, Komandan Depohar 60 berharap agar seluruh personel semakin menjaga kesehatan fisik dan mental mereka. "Semangat kebersamaan ini akan menjadi modal penting dalam mendukung tugas-tugas kita ke depan," tutupnya.