Pengunjung Website
Hari Ini: 23
Minggu Ini: 119
Bulan Ini: 599
Tahun Ini: 594,323
img thumbnail

Kadisops Lanud Yohanis Kapiyau Timika Hadiri Inaugural Flight Pesawat TransNusa Resmi Terbang Timika-Sorong

TNI AU.  Pen YKU. Timika. Kepala Dinas Operasi Lanud Yohanis Kapiyau Timika Mayor Pom Doni Faliandra Gafur hadiri kegiatan pembukaan Inagurasi Flight pesawat TransNusa rute Timika-Sorong di Gate 2 Bandara Mozes Kilangin Timika, Papua Tengah,  Kamis (18/4/2024).

Kegiatan Tersebut di resmikan oleh Wakil Bupati Mimika John Rettob dan dihadiri oleh management TransNusa, KA Bandara, dan Forkopimda Kabupaten Mimika.

PT Trans Nusa Aviation Mandiri atau Trans Nusa sejak diluncurkan pada Agustus 2005 lalu, kini terus memperkuat konektivitas penerbangan untuk memfasilitasi pertumbuhan pariwisata serta perekonomian di wilayah Timur Indonesia.

Maskapai yang menjadi pelopor layanan premium di penerbangan nasional ini membuka beberapa rute penerbangan di Indonesia Timur yaitu ke Manado, Ambon, Sorong, dan Timika. Untuk rute baru dari dan ke Ambon – Sorong dan Sorong – Timika.

Adapun Penyampaian Wakil Bupati Mimika yaitu kehadiran TransNusa diharapkan memberikan pilihan terbang yang lebih berfariasi bagi warga Mimika dan Pertahankan Konsistensi, Jangan Sampai berhenti penerbangan.”ucapnya.

“Seperti sekarang kita bisa ke Sorong terbang dengan TransNusa, dulu kita ke Sorong harus lewat Jayapura, sekarang sudah bisa langsung,” ungkapnya. (Penyku)