TNI AU. Kepala Staf Komando Operasi Udara (Kaskoopsud) Ill Marsma TNI Esron Sahat B Sinaga, S.Sos., M.A., meninjau Pos Kopasgat Wamena di Distrik Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Provinsi Papua Pegunungan, Selasa (3/9/2024).
Saat peninjauan, Kaskoopsud III didampingi Asops Kaskoopsud III Kolonel Pnb A.Donie Prihandono, S.E., M.Han., dan Komandan Detasemen Wamena Letkol Pnb Slamet Suhartono.
Peninjauan Pos Kopasgat, terang Kaskoopsud III selain untuk mengecek kondisi pos satgas Kopasgat Wamena juga untuk memastikan pelaksanaan tugas para prajurit apakah sudah sesuai dengan aturan yang berlaku.
Ditambahkannya, peninjuan juga untuk mendapatkan informasi langsung dari prajurit di lapangan terkait kendala maupun tantangan dalam pelaksanaan tugas yang nantinya bisa menjadi bahan evaluasi untuk tugas-tugas selanjutnya.
"Laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh, isi kegiatan positif bersama masyarakat agar tercipta interaksi positif," pesan Kaskoopsud III.
Setelah melaksanakan kunjungan pos Kopasgat dilanjutkan tinjau lahan lokasi pembangunan Lanud Wamena di Bukit Berdosa Wamena.