Pengunjung Website
Minggu Ini: 120
Bulan Ini: 600
Tahun Ini: 594,324
img thumbnail

Kembali, Pencak Silat Binaan Kasikomsosdirga Lanud Yohanis Kapiyau Timika Laksanakan Latihan

TNI AU.  Pen YKU. Timika. Kembali siswa-siswi yang tergabung dalam Pencak Silat Perguruan Silat Balaba Perisai Butuuni laksanakan latihan rutin, Guna memperkenalkan instansi Satuan Lanud Yohanis Kapiyau Timika melalui program kerja (Progja) dinas potensi dirgantara (Dispotdirga) Lanud YKU Timika, Pencak Silat Binaan Kasikomsosdirga Lanud YKU laksanakan Latihan rutin. Bertempat di gedung Cartenz serbaguna Lanud Yohanis Kapiyau Timika Papua Tengah, Rabu (28/2/2024).

Perguruan Silat Balaba Perisai Butuuni selaku binaan Kasikomsosdirga Lanud YKU selalu rutin laksanakan latihan pencak silat di lingkungan Lanud YKU. yang di ikuti sekitar 20 orang dari siswa-siswi SD, SMP, dan SMA di kabupaten Mimika yang sering latihan di setiap hari Rabu sore, Jum’at sore dan Minggu pagi.

Kegiatan latihan pencak silat tersebut di latih oleh  ibu Hj maode dengan pengawas Bapak Sutrisno, dan materi yang di latihkan berupa Pemanasan gerakan soro (balaba) teknik dasar perguruan, Pukulan jepp, tendangan, guntingan, bantingan, sikutan dan lebih ke basic tanding ke pembinaan atlet.

Selanjutnya Letda Tek Yandi Kasikomsosdirga Lanud YKU mengungkapkan bahwa kegiatan latihan beladiri Pencak Silat ini guna melestarikan warisan Budaya Indonesia. "Di samping itu, selain untuk membekali kemampuan bela diri, juga untuk membentuk karakter positif pemuda Indonesia yang kuat dan sehat terutama siswa-siswi di kabupaten Mimika ini," katanya. (Penyku)