Pengunjung Website
Hari Ini: 7
Minggu Ini: 127
Bulan Ini: 439
Tahun Ini: 594,163
img thumbnail

 Komandan Kosek I Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Periode 1 April 2025 dan Pelepasan Purna tugas

TNI AU. Medan. (Pen-Kosek I) Selesai menerima laporan korps Perwira Kosek I yang naik pangkat setingkat lebih tinggi, Komandan Komando Sektor I Marsekal Pertama TNI Toto Ginanto, S.T., M.A.P.,M.Han., kembali memimpin Upacara Kenaikan pangkat Personel Kosek I bertempat di Lapangan Makosek I, Medan, Sumatera Utara. Selasa, (8/04/2025).

  • Rangkaian upacara kenaikan pangkat diawali dengan pembacaan keputusan Kepala Staf Angkatan Udara tentang kenaikan pangkat personel TNI Angkatan Udara, dilanjutkan pelantikan kenaikan pangkat anggota Kosek I yang ditandai dengan penyematan tanda pangkat baru kepada perwakilan Bintara dan Tamtama yang mendapat kenaikan pangkat.Dalam sambutannya komandan kosek I mengucapkan selamat kepada para personel Kosek I yang telah memperoleh kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi. “kenaikan pangkat merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa dan bentuk penghargaan dari TNI Angkatan Udara atas prestasi, kinerja, dedikasi dan loyalitas dari personel yang mendapat kenaikan pangkat. Kenaikan Pangkat ini juga merupakan amanah negara melalui TNI, khususnya TNI Angkatan Udara”. Ungkap Komandan Kosek I.Personil Kosek I yang mendapat kenaikan pangkat periode 1 April 2025 sebanyak 20 personel terdiri dari 3 orang Perwira Menengah, 4 orang pama, 6 orang Bintara yang mana 1 orang diantaranya mendapatkan kenaikan pangkat penghargaan menjadi Perwira Pertama dan 5 orang Tamtama dan 1 orang PNS. Usai pelaksanaan upacara, Komandan Kosek I dan para Asisten Kosek I serta seluruh personel Kosek I memberikan ucapan selamat serta tradisi penyiraman bunga kepada personel yang naik pangkat selanjutnya acara ramah tamah yang diikuti seluruh personel Kosek I.Selepas upacara kenaikan pangkat, Dankosek I juga melepas enam personel Kosek I yang memasuki masa purna tugas. Dalam sambutannya, Dankosek menyampaikan bahwa tali silaturahmi harus tetap terjaga. "Kita adalah keluarga, tetap jalin komunikasi meskipun sudah tidak berdinas lagi," ujarnya.Beliau juga menyampaikan rasa terima kasih atas dedikasi dan pengabdian selama bertugas di TNI Angkatan Udara, khususnya 

    di Kosek I. Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan sertifikat penghargaan dan bingkisan sebagai bentuk kenang-kenangan.