TNI AU. Komandan Lanud Kolonel Pnb Rohmat Kusmayadi, S.Sos., M.Soc.Sc., bertindak selaku Inspektur Upacara pada upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober yang dilaksanakan di lapangan apel staf II, Lanud Sulaiman, Bandung. Selasa (1/10/2024).
Upacara diikuti personel Lanud Sulaiman dan Wingdik 200/Lek, baik militer maupun PNS, termasuk para siswa. Upacara dimulai dengan pembacaan Naskah Pancasila oleh Irup, dan pembacaan Naskah Pembukaan UUD 1945 oleh petugas upacara.
Sesuai instruksi pimpinan, bahwa instansi pemerintah menyelenggarakan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang dilakukan di lingkungan kerja masing-masing dengan suasana khidmat, tertib, dan sederhana. Tema peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2024 secara nasional adalah “Bersama Pancasila Kita Wujudkan Indonesia Emas.”
Pancasila sebagai dasar negara Republik Indonesia yang secara resmi disahkan oleh PPKI pada tanggal 18 Agustus 1945 dan tercantum dalam Pembukaan UUD 1945, diundangkan dalam Berita Republik Indonesia tahun II No. 7 bersama-sama dengan batang tubuh UUD 1945.